Profil Kecamatan Lasalepa
Kecamatan Lasalepa adalah kecamatan dengan
penduduk yang heterogen, dimana masyarakatnya terdiri dari berbagai macam suku
dan etnis selain suku muna ada suku Jawa, Bugis, dan Bajo sehingga dalam
kesehariannya memiliki berbagai macam bbudaya dan adat istiadat yng beraneka
ragam pula.
Secara Geografis Kecamatan Lasalepa terletah di
daratan pulau Muna bagian Utara dengan Batas – Batas wilayah sebagai berikut :
- Sebelah Utara berbatas dengan Kecamatan Napabalano
-Sebelah Timur berbatasan dengan Kecamatan Wakorumba Tengah
- Sebelah Selatan berbatasan dengan Kecamatan Bata Laiworu
- Sebelah Barat berbatasan dengan Kecamatan Watuputih.
- Sebelah Utara berbatas dengan Kecamatan Napabalano
-Sebelah Timur berbatasan dengan Kecamatan Wakorumba Tengah
- Sebelah Selatan berbatasan dengan Kecamatan Bata Laiworu
- Sebelah Barat berbatasan dengan Kecamatan Watuputih.
Secara administratif Kecamatan Lasalepa terdiri
atas 7 Desa, dengan jumlah penduduk 107.92 jiwa, 3.478 KK. Sebagian Besar
Penduduk kecamatan Lasalepa masih didominasi oleh kegiatan di bidang pertanian
seperti pertanian tanaman pangan, hortikultura (sayur-sayuran, dan buah-buahan)
perkebunan rakyat dan perikanan.Disamping itu sebagian kecil bergerak dibidang
industri rumah tangga, angkutan, konstruksi/bangunan, perdagangan dan jasa.
Sebanyak 48.5 % KK di kecamatan ini dikategorikan
sebagai KK miskin.dimana Desa teermiskin di kecamatan ini adalah desa kombungo.
Rata-rata penghasilan warga Rp. 10.000,- per hari. Sebagian besar (Kurang lebih
50 %) warga kecamatan ini adalah berpendidikan paling tinggi SLTA.
Kecamatan ini mulai mengikuti PNPM MP pada tahun 2009.
Pada tahun pertama, kecamatan ini mendapat alokasi Bantuan Langsung Masyarakat
(BLM) sebesar Rp 2.000.000.000,- (2 Milyar). Lengkapnya alokasi dana BLM ini
dapat dilihat di tabel berikut.
Cakupan
Lokasi dan Alokasi PNPM MP di Kecamatan Lasalepa T.A. 2009 s/d 2014
Tingkat
/Alokasi
|
PNPM MP
|
|||||
Tahun |
Tahun |
Tahun
|
Tahun
|
Tahun
|
Tahun
|
|
Tahun |
2009
|
2010
|
2011
|
2012
|
2013
|
2014
|
Jumlah Desa
|
7
|
7
|
7
|
7
|
5
|
6
|
Alokasi Dana
|
2.000.000.000
|
1.800.000.000
|
960.000.000
|
3.000.000.000
|
850.000.000
|
850.000.000
|